BRANDA.CO.ID – Bangun emosional antara pemimpin dan masyarakat, Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum lakukan Safari Ramadhan.
Salah satunya dilakukan di Mesjid Jami Al-Faidzin, Kabupaten Bekasi, Kamis (23/03/2023).
Menurut Uu, pentingnya silaturahmi di bulan Ramadhan sebagai salah satu ibadah sosial, atau ibadah ghoer mahdoh.
“Kalau silaturahmi ini dilakukan maka kedekatan emosional pemimpin dengan masyarakat bisa terbangun, minimal silih mendo’akan,” ungkap Kang Uu,
Masih kata kang Uu, saling mengingatkan dan saling membantu di bulan Ramadhan sebagai usaha menciptakan kepedulian sesama manusia.
Melalui safari Ramadhan tersebut Kang Uu juga mencontohkan sekaligus mengajak kepada masyarakat untuk melakukan tauladan yang baik kepada sesama.
“Insyaallah, mereka (anak yatim, red) akan menjadi benteng agama dan menjadi penerus para ajengan pesantren,” imbuhnya.
Untuk itu, kang Uu menyadarkan masyarakat agar menciptakan pendidikan lingkungan terutama pada anak dan remaja.
Tujuannya, agar bisa di perhatikan dam bidang pendidikan dan menjadikan ramadhan sebagai pesantren pendidikan.
“Saya menyampaikan pada masyarakat, khususnya untuk pendidikan, berikanlah pada anak-anak yang seimbang, baik pendidikan duniawi maupun pendidikan ukhrowi,” ungkapnya.***