BRANDA.CO.ID – Komunitas Sosial dan pelajar Les Criminels memberika dukungan moril kepada para siswa SMP yang menjadi korban perundungan di Kawasan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Pembina Les Criminels Raka Fauzi Derizon mengatakan, dukungan moril diberikan para korban perundungan agar mereka kembali memiliki semangat dalam mejalani kesehariannya.
“Dukungan ini diberikan agar mereka tidak menjadi sebagai pelaku di kemudian hari,” kata pada wartawan, Senin (19/6/2023).
Les Criminels meminta kepada Pemerintah Kabupaten Cianjur dan Dinas atau intansi terkait untuk memberikan pendampingan kepada siswa SMP yang telah menjadi korban perundungan.
“Pendampingan sangat perlu diberikan, agar para korban perundungan itu tetap merasa aman,” imbuhnya.
Raka menambahkan, adanya aksi perundungan terhadap beberapa siswa SMP di Cianjur ini, merupakan sebuah peringatan kepada semua pihak supaya lebih memperhatikan para pelajar terutama anak-anak.
“Kita semua mengambil hikmah dari kejadian tersebut. Hal ini tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah atau instasi terkait saja, melainkan semua pihak,” ucapnya. (Fzn)