Edukasi Kesehatan Masyarakat, RSUD Sayang Luncurkan Podcast Dokter Kita

Pamplet Podcast Dokter Kita RSUD Sayang Cianjur. (Foto: Instagram @rsudsayang.cianjur)
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

BRANDA.CO.ID – Masyarakat Cianjur saat ini sudah bisa tanya jawab dan menggali lebih dalam tentang pengetahuan melalui podcast yang disiarkan oleh RSUD Sayang.

Melalui siaran berjudul Podcast Dokter Kita di akun Instagram @rsudsayang.cianjur ini masyarakat bisa tanya jawab dengan dokter yang spesialis di bidangnya.

Caranya, dengan berintraksi langsung lewat laman komentar yang tersedia di akun tersebut.

“Iya, maarakat bisa tanya jawab dengan pemateri kita melalui laman komentar,” kata Time promkes RSUD Sayang Nani Rohayati, saat ditemui di kantornya, belum lama ini.

Program tetsebut sengaja dilincurkan oleh RSUD Sayang untuk mengudukasi kesehatan masyarakat pun meningkatkan pengetahuan masyarakat Cianjur tentang kesehatan.

“Intinya, untuk edukasi kesehatan kepada masyarakat. Silahkan ikuti akun Instagram kita dan saksikan podcastnya,” terang dia.

Podcast Dokter Kita RSUD Sayang Cianjur disiarkan setiap Kamis dan di moment besar hari kesehatan.

“Kegiatan podcat ini pengisi acaranya dokter. Masyaraka bisa tanya jawab dengan narasumber melalui laman komentar,”katanya.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Add New Playlist