Resep Kue Semprit Jadul yang Renyah Manis Buat Suguhan Lebaran

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

BRANDA.CO.ID – Lebaran tak lengkap rasanya tanpa kehadiran kue semprit jadul yang renyah dan manis. Aroma mentega yang menggoda dan tekstur kue yang lumer di mulut, selalu berhasil membangkitkan kenangan indah masa kecil.

Kue semprit bukan hanya sekadar camilan, tetapi juga simbol kehangatan dan kebersamaan keluarga di hari raya. Yuk, simak resep lengkapnya dan ikuti tips agar kue buatanmu sempurna!

Bahan-bahan yang Diperlukan untuk Membuat Kue Semprit

  • 250 gram margarin
  • 150 gram gula halus
  • 2 kuning telur
  • 350 gram tepung terigu protein rendah
  • 50 gram tepung maizena
  • 1 sendok teh vanili bubuk
  • Opsional: pewarna makanan, meses, atau choco chips untuk hiasan

Langkah-langkah Pembuatan

1. Persiapan Adonan:

Kocok margarin dan gula halus hingga lembut dan berwarna pucat, lalu masukkan kuning telur satu per satu, kocok hingga rata.

Ayak tepung terigu dan tepung maizena, lalu masukkan ke dalam adonan secara bertahap. Aduk rata dengan spatula. Jangan lupa tambahkan vanili bubuk, aduk hingga adonan tercampur sempurna.

Namun jika ingin membuat kue berwarna, bagi adonan menjadi beberapa bagian dan tambahkan pewarna makanan sesuai selera.

2. Mencetak Kue:

Masukkan adonan ke dalam piping bag yang telah diberi spuit dengan motif sesuai selera, lalu semprotkan adonan di atas loyang yang telah diolesi margarin. Setelah itu hias kue  dengan meses atau choco chips sesuai selera.

3. Memanggang Kue:

Panaskan oven dengan suhu 150 derajat Celsius, lalu langgang kue selama 20-25 menit atau hingga matang dan berwarna kuning keemasan.

Kemudian angkat kue kering ini dan biarkan dingin sebelum disimpan dalam wadah kedap udara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Add New Playlist